Menikmati Berbagai Menu Andalan Khas Singapura di Chatterbox

Wed, 05 Apr 2017 10:00
1272
Menikmati Berbagai Menu Andalan Khas Singapura di Chatterbox

Berdiri sejak tahun 1988, Chatterbox menjadi restoran primadona di Jakarta pada zamannya. Saat itu, Chatterbox sempat menjadi ikon kuliner karena berada di lokasi yang keren dan prestisius di pusat perbelanjaan mewah Jakarta. Restoran keluarga ini sampai sekarang tetap menyajikan hidangan otentik Singapura sehingga masih ada para pelanggan setia yang tetap mampir untuk menikmati keunggulan menu yang ditawarkan.


Menu yang ditawarkan bisa dibilang tidak banyak, tetapi soal keotentikan dan citarasa masih jagonya. Beberapa menu andalan seperti Hainanese Chicken Rice paling difavoritkan di sini. Nasi gurih beraroma jahe dengan potongan ayam rebus atau goreng yang juicy nan nikmat sangat dominan di lidah. Apalagi menu ini disandingkan dengan kecap asin dan sambal beserta kuah kaldunya yang dapat bikin ketagihan.

Menu lain yang sangat menonjol di sini adalah Chicken Wonton Soup yang menawarkan gurihnya kuah yang dipadu lezatnya pangsit yang lezat. Pecinta laksa juga tak boleh melewatkan Singapore Laksa di sini yang mempunyai porsi yang besar beserta topping yang menggoda dan melimpah.

Untuk pecinta olahan kwetiau, Anda disarankan untuk memesan Char Kway Teow yang merupakan olahan kwetiau goreng yang memanjakan lidah, plus Wok Fried Hor Fun yang merupakan olahan sejenis kwetiau yang berbentuk lebih tipis dan lebar disajikan bersama potongan daging sapi yang melimpah dan potongan sayuran yang kemudian disiram dengan kuah kental yang menggugah selera.

Jika ingin sesuatu yang pedas dan segar, Rojak Chatterbox tak boleh Anda lewatkan. Rujak khas Singapura yang dibuat dari campuran potongan nanas, bengkoang, timun, tauge, tahu, dan cakwe ini selain menawarkan rasa yang asam, manis, dan gurih juga mempunyai rasa pedas yang menggigit lidah dari siraman saus sambalnya yang menonjol. Aroma kecombrang juga tercium untuk menambahkan sensasi kesegarannya.

Sebagai penutup, Es Kacang Chatterbox dan Es Cheng Teng bisa dipilih untuk menyegarkan kembali tenggorokan usai bersantap besar.

 

Menikmati Berbagai Menu Andalan Khas Singapura di Chatterbox

Menikmati Berbagai Menu Andalan Khas Singapura di Chatterbox

Menikmati Berbagai Menu Andalan Khas Singapura di Chatterbox

Menikmati Berbagai Menu Andalan Khas Singapura di Chatterbox

Menikmati Berbagai Menu Andalan Khas Singapura di Chatterbox

Rojak Chatterbox
Hainanese Chicken Rice
Wok Fried Hor Fun
Chicken Wonton Soup
Singapore Laksa
Char Kway Teow
Es Kacang Chatterbox

Last Update

Latest Review

Review of Wilda Watch

Posted by iin p.
on 15 Feb 2021
langganan saya dari dulu
sebagai pemilik akun love indonesia, saya mau mereview toko ini. wah toko ini sih legenda ...