Love Indonesia
|

Meninggal, Anton Yelchin Sisakan 3 Film Selain Star Trek Beyond

Tue, 21 Jun 2016 09:20
Viewed: 671
0
Thumbs Up
Thumbs Down
Meninggal, Anton Yelchin Sisakan 3 Film Selain Star Trek Beyond

 

Bintang.com, Jakarta Lahir di Rusia, Anton Yelchin meninggal dalam usia 27 tahun. Bintang film Star Trek Into Darkness, Star Trek Beyond, 5 to 7, We Don’t Belong Here masih memiliki beberapa film yang akan tayang pada 2016 dan 2017 mendatang. Selain Star Trek Beyond, masih ada tiga film yang belum tayang yaitu Thoroughbred, Porto, dan Rememory.

 

Dikutip dari IMBd, keempat film tersebut masih memasuki proses post production. Penayangannya juga masih tentatif antara tahun 2016 dan 2017. Tak heran kematian Anton Yelchin telah membawa duka yang mendalam.

 

Star Trek Beyond. Foto: Youtube
 
 

Jhon Cho, salah satu aktor dalam Star Trek mengungkapkan kesedihannya lewat Twitter seperti diwartakan Reuters, “Saya sangat mencintai Yelchin. Dia adalah seniman sejati – aneh, indah, pemberani. Dia adalah sahabat dan anak yang hebat,” katanya.

 

Star Trek Beyond ditargetkan rilis pada 22 Juli 2016 mendatang, tepat dua bulan sebelum anniversary 50 tahun dari frachise Star Trek. Penonton dapat melihat aksi heroik dari Captain Krik (Chris Pine) cs dalam melawan musuh barunya. Hingga saat ini, detail sinopsis film ketiga dari Star Trek tersebut belum dirilis resmi.

 

 

Selain Captain Krik, beberapa karakter lama kembali ditampilkan seperti Bones (Karl Urban), Spock (Zachary Quinto), Scotty (Simon Pegg), Uhura (Zoe Saldana) dan Sulu (John Cho). Karakter baru Jaylah yang diperankan Sofia Boutella pun sudah muncul sejak trailer perdana. Film Star Treak Beyond bisa menjadi film Anton Yelchin yang paling ditunggu setelah kematiannya yang mendadak.

Movie Title: Star Trek Beyond
MEDIA COVERAGE
Kompas
Detikcom
Liputan6
Tempo
OkeZone
KabarBisnis
TeknoJurnal
GoodNewsFromIndonesia
WartaKotaLive
TDWClub
IndonesiaKreatif
DailySocial
TheJakartaPost
BisnisIndonesia
Bloomberg
Reuters
CrackBerry
Yahoo
CBSMoneyWatch
MarketWatch
AFP
AboutDotCom
CentroOne
DreamersRadio