Love Indonesia
|

Chris "Captain America" Evans Klarifikasi Pernyataannya Tentang Pensiun Dini

Thu, 03 Apr 2014 13:47
Dilihat: 3433
0
Thumbs Up
Thumbs Down
Chris "Captain America" Evans Klarifikasi Pernyataannya Tentang Pensiun Dini

 

Sobat Polimoli pasti tau film Superhero Marvel yang satu ini. Yap, Captain America.

Sebelumnya pemeran tokoh Captain America, Chris Evans telah mengklarifikasi pemberitaan yang menyebutkan bahwa dirinya akan pensiun nih Sobat Polimoli. Sebelumnya, aktor berusia 32 tahun itu mengatakan bahwa dia ingin bekerja di balik layar untuk menjadi sutradara segera setelah kontraknya bersama Marvel habis.

Bertentangan dengan pernyataan sebelumnya, dilansir dari Good Morning America, Evans menyatakan bahwa dia tidak pernah punya rencana untuk pensiun.

"Aku bilang, aku menyutradarai sebuah film tahun lalu. aku benar-benar menikmatinya." ungkap Chris Evans. "Aku ingin sedikiiit saja lebih fokus ke situ," tegasnya.

Dia menambahkan bahwa dirinya ga pernah punya keinginan untuk pensiun nih Sobat Polimoli.

"Pernyataan konyol, bukan? Tapi yang pasti, aku akan sedikit lebih fokus untuk menjadi sutradara lagi tahun ini," ungkap Chris Evans.

Chris Evans sebelumnya mengungkapkan bahwa dia berencana untuk berhenti berakting lho Sobat Polimoli.

"Kalau pun aku akting lagi, aku hanya mau bila berada di bawah naungan Marvel. Aku ga mau melakukan hal yang di luar keinginanku," ungkapnya.

Di awal bulan ini, Chris Evans juga mengatakan bahwa dia pengen sedikit refreshing dengan menjadwalkan liburan singkat setelah menyelesaikan promo film terbaru Captain America: The Winter Soldier. Wah sepertinya seru ya udah capek-capek kerja, pas udah beres langsung bisa liburan.

Captain America The Winter Soldiers ini menceritakan tentang Captain America bersama beberapa kawannya yang harus menyelamatkan S.H.I.E.L.D yang sedang dalam bahaya nih Sobat Polimoli.

Pemimpin mereka, Nick Fury yang diperankan oleh Samuel L. Jackson tiba-tiba mendapat serangan dari seorang yang tidak dikenal. Nick Fury pun tertembak dan tidak sadarkan diri. Captain America yang dibantu oleh rekannya di S.H.I.E.L.D yakni Natasha Romanoff atau Black Widow yang diperankan Scarlett Johansson bertekad untuk mencari pembunuh Nick Fury nih Sobat Polimoli.

The Winter Soldier sendiri ini nantinya adalah musuhnya Sobat Polimoli. Penasaran kan?

Film yang disutradarai oleh Anthony Russo dan Joe Russo itu menampilkan banyak adegan action. Gak hanya itu, film-film Marvel selalu identik dengan humor-humor segar yang disisipkan di tengah-tengah cerita, sehingga kita ga terlalu tegang dan bisa sedikit tersenyum.

Film yang menghabiskan dana hingga $170 milliar itu akan tayang di bioskop Indonesia pada 2 April 2014.

pic source: google

Judul Film: Captain America
CAKUPAN MEDIA
Kompas
Detikcom
Liputan6
Tempo
OkeZone
KabarBisnis
TeknoJurnal
GoodNewsFromIndonesia
WartaKotaLive
TDWClub
IndonesiaKreatif
DailySocial
TheJakartaPost
BisnisIndonesia
Bloomberg
Reuters
CrackBerry
Yahoo
CBSMoneyWatch
MarketWatch
AFP
AboutDotCom
CentroOne
DreamersRadio