Lola Amaria Diancam dan Diteror : "Saya Nggak Takut, Saya Bukan Koruptor!"

Mon, 18 Aug 2014 13:59
Lola Amaria Diancam dan Diteror : "Saya Nggak Takut, Saya Bukan Koruptor!"
(slidegossip.com) Artis cantik yang kini terjun sebagai sutradara film, Lola Amaria mengaku beberapa kali diteror dan diancam oleh orang tak dikenal. Ancaman dan teror ini ia terima sejak kabar dirinya membuat film layar lebar berjudul 'Negeri Tanpa Telinga' mulai mencuat. Film yang disutradarai Lola Amaria ini memang menyindir sepak terjang para politikus di Indonesia yang memanfaatkan jabatan dan kekuasaannya.
Film 'Negeri Tanpa Telinga' yang dibintangi Ray Sahetapy itu menceritakan tentang kisah kehidupan dunia politik tanah air yang menghalalkan segala cara untuk melakukan korupsi. Bahkan dibeberapa scene film terlihat, sangat jelas ada bagian yang menyindir politisi yang tengah terjerat kasus korupsi. Menanggapi teror yang dialaminya, Lola Amaria mengaku santai dan teror tersebut tak akan bisa menghentikan langkahnya untuk menyelesaikan film ini.
"Ada sih beberapa, aku santai saja ya, enggak ada yang perlu ditakuti," ucap Lola ditemui di Galeri Foto Antara, Jakarta Pusat.
Lola juga mengungkapkan bahwa dirinya bukanlah koruptor atau incaran polisi, karena itu ia tak takut menghadapi teror-teror yang datang kepadanya. Lola menuturkan, ia hanya membuat film sehingga tak ada yang perlu dikhawatirkan.
"Saya enggak perlu takut, saya bukan koruptor, saya hanya pembuat film," pungkasnya.
(rnp,Op)
Judul Film: Negeri Tanpa Telinga