Musim Hujan, Paling Sedap Santap Sup Hangat, Ini Resep Pilihannya!

Musim Hujan, Paling Sedap Santap Sup Hangat, Ini Resep Pilihannya!
UDARA dingin karena turunnya hujan, terutama di malam dan pagi hari memang selalu sukses membuat diri menjadi malas beraktivitas atau mager alias malas gerak. Musim hujan sejatinya memang ampuh untuk membuat rasa malas jadi semakin sering menyerang. Akan tetapi, musim hujan yang dingin seperti sekarang ini juga tentunya sukses membuat perut menjadi lapar daripada biasanya. Lalu apa sih menu makanan yang cocok disantap saat udara sedang dingin seperti saat ini? sajian sup hangat tentu bisa jadi jawaban yang pas bukan? Hangat, lezat, sekaligus mudah dibuat sendiri di rumah.
Category: Soups
Country: Indonesia

Ingredients

  • 2 potong dada ayam masak lalu dipotong
  • 3 buah wortel ukuran sedang
  • 2 batang seledri
  • 2 buah kentang ukuran sedang
  • 1 siung bawang putih
  • 1/8 sdt garam
  • 1/8 sdt merica (optional)
  • bumbu kaldu secukupnya

cara membuat

1. Potong-potong ayam beserta dengan sayuran sesuai selera yang sudah dibersihkan sebelumnya, tiriskan. Potong juga semua sayuran sesuai selera;

2. Panaskan air dan rebus potongan ayan hingga matang. Masukkan wortel dan juga kentang, rebus hingga matang;

3. Tumis bawang putih, garam, dan merica hingga harum lalu angkat. Masukkan ke dalam kuah sayur dan aduk rata. Tambahkan bumbu kaldu dan daun bawang, lalu masak hingga matang.

Angkat dan sajikan hangat-hangat dengan potongan daun seledri.