Sup Pangsit Daging Sukiyaki, yang Hangat Gurih untuk Sarapan

Sup Pangsit Daging Sukiyaki, yang Hangat Gurih untuk Sarapan
KUAHNYA yang hangat dan gurih acap kali menjadikan sop sebagai pilihan untuk bersantap seperti sarapan. Isiannya tinggal pilih sesuai selera. Ingin ayam, daging atau seafood. Seperti sup yang satu ini, pasti Anda tidak akan meninggalkan jejak kuah di mangkuknya. Bersama nasi hangat namun tidak terlalu banyak, pasti akan membuat perut kenyang untuk memulai aktivitas hari ini. Berikut resep sup pangsit daging sukiyaki.
Category: Soups
Country: Indonesia

Ingredients

  • 1000 ml air
  • 1 batang bawang prei, simpulkan
  • 1 blok kaldu instan
  • 1 sdm minyak untuk menumis
  • 3 siung bawang putih, cincang
  • 1 sdm kecap asin, garam dan merica secukupnya
  • 150 gr daging sukiyaki
  • 5 lembar jamur kuping segar, iris kasar
  • 1 ikat kangkung / daun gingseng, bersihkan, ambil bagian mudanya
  • Pangsit
  • 20 lembar kulit pangsit, pilih kualitas baik
  • 150 gr udang kupas, cincang kasar
  • 1 butir putih telur
  • 50 gr lobak/bengkoang, cincang
  • 1 siung bawang putih, cincang
  • garam dan gula secukkupnya
  • 2 sdm tepung maizena
  • 1 sdt minyak wijen

cara membuat

1. Kuah: Didihkan air bersama bawang prei dan kaldu blok. Sementara itu tumis bawang putih hingga harum. Pindahkan ke dalam air kaldu. Kecilkan api. Tambahkan kecap asin, garam dan merica;

2. Pangsit:

a. Campur udang, putih telur, lobak, bawang putih, garam, gula, tepung maizena dan minyak wijen menjadi pasta kental;

b. Isi setiap lembar pangsit dengan 1 sdm adonan udang. Olesi pinggirannya dengan air. Rekatkan dan tekuk kedua ujungnya.

c. Rebus dalam air terpisah. Tiriskan. Buang Airnya.

3. Bila akan disajikan rebus daging sukuyaki dalam kuah kaldu. Tambahkan jamur dan kangkung. Terakhir masukkan pangsit rebus, sajikan hangat.