Candi Buddha yang Terkenal di Dunia, Indonesia Paling Megah!

Wed, 30 May 2018 10:00
3156
Candi Buddha yang Terkenal di Dunia, Indonesia Paling Megah!

MENJADI bagian dari deretan agama utama di dunia, agama Buddha terbilang cukup besar. Berdasar data yang diterima, hingga sekarang umat Buddha di dunia sekitar 500 juta umat.

 

Secara garis besar, agama ini berdasar pada ajaran-ajaran Siddharta Gautama yang dikenal sebagai "Sang Buddha". Ajaran Buddhisme bertujuan untuk melepaskan diri dari penderitaan dan dari siklus kelahiran kembali untuk mencapai nirwana.

 

Salah satu bagian dari ajaran Budha adalah keberadaan candi di mana itu merupaka tempat beribadah para umatnya. Di dunia ini, Tersebar beberapa candi terkenal yang namanya sudah diketahui oleh umat Budha di dunia.

 

Nah, Okezone coba merangkum 5 candi paling terkenal di seluruh dunia, berikut daftarnya:

 

1. Wat Arun

 

Terletak di sisi Thonburi, Sungai Chao Phraya, Wat Arun adalah salah satu landmark tertua dan paling terkenal di Bangkok, Thailand. Candi ini dianggap sebagai representatif arsitektur Gunung Meru atau pusat alam semesta dalam kosmologi Buddhis. Jika Anda berkeinginan untuk datang ke candi ini, sangat disarankan malam hari. Sebab, pemandangannya akan super cantik karena bertabur lampu dan pancaran matahari terbenam di belakangnya.

 

2. Pha That Luang

 

Candi ini sekilas seperti berlapis emas. Dengan beberapa stupa yang menjulang tinggi, membuat tampilannya cantik dan megah. Candi ini terletak di Vientiane, Laos. Siapa sangka, candi ini terbilang paling penting di negaranya. Stupa yang ada di dalamnya memiliki beberapa teras dengan masing-masing tingkat yang mewakili tahap yang berebda dari pencerahan Buddha. Tingkat terendah mewakili dunia material, sedangkan tingkat tertinggi mewakili dunia hampa. Pha That Luang dibangun pada abad ke-16 di atas reruntuhan kuil Khmer. Kuil tersebut dihancurkan oleh invasi Siam pada 1828 yang kemudian direkonstruksi oleh Perancis pada 1931.

 

3. Pagoda Shwedagon

 

Pagoda ini berada di Yangon. Siapa sangka, kuil ini dianggap sangat suci di Burma. Banyak sumber yang menjelaskan bahwa pagoda ini pertama kali dibangun oleh Mon selama periode Bagan antara abad ke-6 dan 10. Kompleks candi ini penuh dengan kegemerlapan. Selain stupa yang berwarna keemasan, yang menjadi pusat perhatian lainnya adalah stupa setinggi 99 meter yang keseluruhannya di lapisi emas asli!

 

4. Bagan

 

Candi ini terletak di tepi Sungai Ayerwaddy. Secara keseluruhan, kompleks tempat suci ini terdiri dari kuil Buddha, pagoda, stupa, dan reruntuhan terbesar di dunia. Dilafalkan Pagan, Bagan merupakan ibukota kuno raja-raja Burma yang dibangun sebanyak 4.400 candi selama puncah kerajaan berlangsung antara 1000 dan 1200 Masehi. Pada tahun 1287, kerajaan jatuh ke tangan bangsa Mongol setelah menolak membayar upeti kepada Kubilai Khan dan Bagan pun menjadi pusat politik. Kini, Badan berkembang menjadi tempat beasiswa Buddha yang cukup populer di seluruh dunia.

 

5. Candi Borobudur

 

Ini dia salah satu kebanggaan Indonesia. Candi Borobudur adalah candi paling megah di seluruh dunia. Terletak di Pulau Jawa, tepatnya di Yogjakarta, candi ini dibangun selama sekitar 75 tahun pada abad ke-8 dan 9 oleh kerajaan Sailendra. Candi ini tersusun dari 2 juta blok batu alam. Sejarah mengungkapkan bahwa candi ini mulai ditinggalkan pada abad ke-14 dengan alasan yang masih misteri.

 

Sumber: Okezone

Candi Buddha yang Terkenal di Dunia, Indonesia Paling Megah!

Candi Buddha yang Terkenal di Dunia, Indonesia Paling Megah!

Candi Buddha yang Terkenal di Dunia, Indonesia Paling Megah!

Candi Buddha yang Terkenal di Dunia, Indonesia Paling Megah!

Candi Buddha yang Terkenal di Dunia, Indonesia Paling Megah!

Wat Arun
Pha That Luang
Pagoda Shwedagon
Bagan
Candi Borobudur

Last Update

Latest Review

Review of Wilda Watch

Posted by iin p.
on 15 Feb 2021
langganan saya dari dulu
sebagai pemilik akun love indonesia, saya mau mereview toko ini. wah toko ini sih legenda ...