Liburan ke Surabaya? 5 Kuliner Ini Terlalu Sayang untuk Tidak Dicicipi

Wed, 28 Dec 2022 11:00
1603
Liburan ke Surabaya? 5 Kuliner Ini Terlalu Sayang untuk Tidak Dicicipi

BAGI Anda yang berencana untuk menghabiskan liburan akhir tahun ke Surabaya, tentunya jangan sampai melewatkan list wisata kuliner khasnya yang akan dicoba. Kota di wilayah Jawa Timur ini memang terkenal dengan aneka kulinernya yang menggugah selera.

 

Setelah puas berwisata ke berbagai destinasi menarik dan menyenangkan, Anda bisa langsung mencicipi rekomendasi 5 kuliner khas Surabaya ini, seperti dihimpun dari berbagai sumber.

 
1. Rujak Cingur
 

Rujak Cingur

 

Tak lengkap rasanya jika datang ke Surabaya tanpa mencoba menyantap rujak cingur, merupakan salah satu kuliner khasnya. Anda tidak perlu khawatir karena Bakan mendapatkan penjual makanan satu ini di setiap sudut kotanya

 

Konsep makanan ini memang hampir sama dengan rujak pada umumnya, yakni terdiri dari aneka sayuran dan disiram bumbu kacang yang gurih. Namun yang membedakannya adalah terdapat cingur atau hidung sapi sebagai bahan utamanya.

 

2. Lontong Balap

 

Lontong Balap

(Foto: Instagram/@lieyonathan)

 

Selanjutnya adalah lontong balap yang wajib Anda coba saat liburan ke Surabaya. Makanan satu ini salah satu yang melegenda, yakni sejak 1956 silam. Rasanya lezat dan nikmat, selalu diburu oleh wisatawan.

 

Lontong balap ini terdiri dari tahu kecambah kemudian diberi kuah pedas yang khas dan bawang merah. Salah satu warung yang terkenal adalah lontong balap Garuda Pak Gendut.

 

3. Rawon Setan

 

Rawon Setan

(Foto: Instagram/@jastipbysg)

 

Kuliner yang wajib dicoba saat liburan ke Surabaya adalah rawon, dan yang paling terkenal adalah rawon setan karena rasanya yang gurih serta pedas. Terbuat dari daging sapi, dimasak dengan kuah hitam pekat.

 

Rawon setan ini paling cocok disantap dengan nasi putih hangat. Tentunya Anda tidak akan melewatkan makanan khas Surabaya yang satu ini, karena penjualnya bisa Anda temukan di setiap sudut kota Surabaya.

 

4. Tahu Campur

 

Tahu Campur

(Foto: Instagram/@mas_win82)

 

Tahu campur juga menjadi salah satu makanan khas Surabaya yang tidak boleh dilewatkan, dan banyak diburu oleh wisatawan. Meskipun kuliner ini bisa didapatkan di daerah lainnya, tapi tahu campur Surabaya ini berbeda.

 

Tahu campur khas Surabaya menggunakan kuah soto bukan bumbu kacang. Dalam satu porsinya terdiri dari mie, kubis, tauge, petis, tahu kemudian ditambahkan kuah soto kuali.

 

5. Tahu Tek

 

Tahu Tek

(Foto: Instagram/@e_ndro)

 

Setelah tahu campur, selanjutnya Anda bisa mencoba tahu tek kuliner khas dari Kota Pahlawan ini. Di dalam satu porsinya terdiri dari lontong, tahu goreng, dan kentang yang dipotong kecil-kecil.

 

Selanjutnya disajikan dengan kecambah, irisan daun seledri dan diberi bumbu petis. Paling cocok disantap dengan kerupuk, bisa juga lho dijadikan oleh-oleh.

 

 

Sumber: okezone

Liburan ke Surabaya? 5 Kuliner Ini Terlalu Sayang untuk Tidak Dicicipi

Liburan ke Surabaya? 5 Kuliner Ini Terlalu Sayang untuk Tidak Dicicipi

Liburan ke Surabaya? 5 Kuliner Ini Terlalu Sayang untuk Tidak Dicicipi

Liburan ke Surabaya? 5 Kuliner Ini Terlalu Sayang untuk Tidak Dicicipi

Liburan ke Surabaya? 5 Kuliner Ini Terlalu Sayang untuk Tidak Dicicipi

Artikel Terbaru

Ulasan Terbaru

Ulasan dari Wilda Watch

Dikirim oleh iin p.
pada 15 Feb 2021
langganan saya dari dulu
sebagai pemilik akun love indonesia, saya mau mereview toko ini. wah toko ini sih legenda ...