Mochi Es Krim

Mochi Es Krim
Mochi merupakan salah satu makanan tradisional dari Jepang yang terbuat dari beras ketan yang ditumbuk hingga halus dan lengket kemudian dibentuk bulat. Kue Jepang yang satu ini memiliki tekstur yang sangat lembut dan kenyal sehingga banyak orang yang menyukainya. Di Jepang, kue mochi seringkali disajikan ketika perayaan Tahun Baru Jepang yang dikenal sebagai perayaan Mochitsuki. Dengan adanya Mochitsuki, jadi tak aneh lagi jika Orang Jepang menamai kue bentuk imut dengan warna yang cerah ini sebagai ‘Mochi’. Walaupun begitu, kue mochi juga sering menjadi kue wajib dalam perayaan-perayaan dan hari spesial lainnya di Jepang. Selain terkenal di Jepang, saat ini kue mochi juga terkenal di Indonesia, khususnya di daerah Jawa Barat seperti Puncak Bogor, Sukabumi, Cianjur, Bandung dan lain sebagainya. Cara membuat mochi ala Indonesia tak jauh beda dengan resep kue mochi ala Jepang lho. Perbedaan terletak di bentuk serta pengemasannya yang sedikit berbeda. Di antara perbedaan itu adalah jika di Jepang, kue mochi biasanya memiliki ukuran sebesar kepalan tangan kecil. Sedangkan untuk di Indonesia kue mochi hanya memiliki ukuran sebesar kelereng saja yang dibungkus ke dalam kerang bambu kecil yang berisi sekitar 10 butir kue mochi. Kue mochi yang asli pada umumnya diisi dengan adonan kacang tanah manis yang legit. Namun karena banyaknya inovasi saat mengolah mochi, kini mochi memiliki beberapa variasi isian yang menggoda. Mulai dari mochi gula merah, mochi cokelat, mochi keju, mochi nutella, mochi green tea, mochi strawberry, mochi srikaya, mochi pisang, mochi nangka dan mochi es krim yang kini tengah hits. Mochi es krim ala Jepang saat ini memang sudah banyak dijual beberapa tempat di Indonesia. Namun sayangnya mochi es krim ini baru dijual di mal-mal dengan harga yang super mahal. Padahal bahan-bahan yang dibutuhkan dalam mochi es krim ala Jepang ini terjangkau di mana-mana. Dan cara membuatnya pun cukup mudah dibuat sendiri di rumah. Berikut cara membuat mochi es krim yang Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Rabu (31/10/2018).
Category: Desserts

Ingredients

  • 100 gr Tepung Ketan Putih
  • 175 gr Gula Pasir
  • 200 ml Air
  • 1 sachet Bubuk Vanili
  • Es Krim rasa Vanila dan Strawberry secukupnya
  • Pewarna makanan merah rose dan hijau secukupnya
  • Tepung Maizena untuk taburan secukupnya
  • 18 buah Cetakan Kue Mangkok

Cara Membuat

1. Pertama-tama campur jadi satu tepung ketan, gula pasir, vanili dan air.

2. Aduk rata lalu masak dengan api kecil sambil terus diaduk sampai matang dan lengket.

3. Setelah itu bagi adonan menjadi dua bagian. Kemudian masing-masing diberi pewarna merah rose dan hijau. Aduk rata.

4. Selanjutnya siapkan tempat yang datar atau pakai talenan yang besar juga boleh, taburi atasnya dengan tepung maizena lalu tuang adonan mochi di atasnya.

5. Lalu guling-gulingkan adonan sampai adonan mochi tidak lagi lengket.

6. Selanjutnya ambil sedikit adonan mochi, pipihkan, isi es krim lalu bentuk bulat.

7. Masukkan ke cetakan kue mangkok agar bentuknya tetap bulat seperti es krim mochi ala cafe yang dijual di mal-mal atau pasaran.

8. Terakhir masukkan freezer semalaman agar mochi es krim beku.

9. Setelah beku keluarkan dari cetakan dan mochi es krim siap dinikmati.