Resep Kue Pukis Cokelat Keju, Camilan Lezat di Akhir Pekan

Resep Kue Pukis Cokelat Keju, Camilan Lezat di Akhir Pekan
Akhir pekan waktu yang tepat bersantai bersama keluarga di rumah. Tapi, bersantai bareng keluarga tanpa camilan kurang nikmat rasanya. Anda bisa membuat camilan jajanan pasar yang semakin digemari saat ini, salah satunya kue pukis. Dikutip dari iNews.id, Anda bisa bekreasi membuat kue pukis dengan isiian cokelat dan keju. Sudah pasti kue pukis cokelat keju akan disukai oleh semua anggota keluarga Anda. Apalagi kalau bukan karena rasanya yang lezat. Langsung saja disimak resepnya di bawah ini :
Category: Snack
Country: Indonesia

Ingredients

  • 250 ml santan ( 200 ml santan kara + 50 ml air )
  • 1/2 sdt garam
  • 2 butir telur
  • 1 kuning telur
  • 150 gr gula pasir
  • 5 gr ragi
  • 250 gr tepung terigu serbaguna
  • 1/4 sdt baking powder
  • 25 gr butter / margarin, lelehkan
  • Mentega secukupnya untuk memoles

Cara Membuat :

1. Masak santan dan garam di atas api kecil hingga mendidih, angkat, sisihkan.

2. Kocok telur dan gula pasir dengan kecepatan tinggi hingga mengembang lembut, tambahkan ragi, aduk rata.

3. Masukkan tepung terigu yang sudah diayak dan baking powder, mixer kembali dengan low speed, tuangkan santan sedikit demi sedikit.

4. Matikan mixer, tambahkan butter /margarin cair, aduk rata, diamkan selama 1 jam, lalu aduk -aduk kembali sebentar.

5. Panaskan cetakan pukis, tuang adonan, sudah setengah matang masukkan keju, meses atau toping sesuai selera.

6. Tutup dan biarkan sampai matang.