Rekomendasi Resep Olahan Omelet untuk Menu Sarapan Praktis dan Lezat

Rekomendasi Resep Olahan Omelet untuk Menu Sarapan Praktis dan Lezat
UNTUK menghemat waktu, sebagian orang kerap membuat menu sarapan praktis yang biasanya diolah dari telur ayam. Salah satunya adalah olahan omelet. Namun sayangnya, masih banyak yang belum mengetahui teknik atau resep praktis membuat hidangan tersebut. Simak rekomendasi resep berikut.
Category: Breakfast
Country: Indonesia

Ingredients

  • 300 gr daging ayam, potong dadu kecil
  • 1 sdt tepung maizena
  • 6 butir telur
  • 60 ml air es
  • garam secukupnya
  • 1/8 sdt merica bubuk
  • 1 sdm margarin, untuk menggoreng

cara membuat

1.Lumuri potongan daging ayam dengan tepung maizena hingga tercampur rata, sisihkan;

2.Kocok telur sampai lembut, tambahkan air, garam, dan merica. Masukkan daging ayam, aduk rata;

3.Panaskan margarin dalam wajan datar, tuangi kocokan telur, kecilkan api. Masak sampai bagian bawah omelet berwarna kecokelatan dan agak mongering;

4.Angkat dan tempatkan ke dalam pinggan tahan panas atau loyang, masukkan ke dalam oven. Panggang sebentar dengan panas 180 derajat celcius hingga bagian atas omelet matang;

5.Angkat, potong-potong dan pindahkan ke piring saji;

6.Hidangkan segera bersama kentang dan sayuran rebus, atau sesuai selera.