Gulai Kambing Kacang Hijau Lezat & Menggugah Selera untuk Makan Siang

Gulai Kambing Kacang Hijau Lezat & Menggugah Selera untuk Makan Siang
JIKA Anda bingung memilih jenis hidangan yang tepat untuk mengolah daging kurban di rumah, kenapa tidak diolah menjadi gulai saja? Hidangan ini umumnya berbahan dasar daging ayam, ikan, kambing, sapi, atau sayuran seperti nangka. Untuk menambah cita rasanya, bahan-bahan tersebut kemudian diolah di dalam kuah bumbu rempah. Nah, daripada penasaran, yuk simak resep lengkap membuat olahan gulai kambing kacang hijau yang bisa Anda coba di rumah, selamat mencoba.
Category: Main Dishes
Country: Indonesia

Ingredients

  • 500 gr daging kambing, potong-potong
  • 50 gr kacang hijau, rendam kurang lebih 2 jam
  • 400 ml air
  • 350 ml santan kental dari 1/2 butir kelapa 3 bh cengkih
  • 2 cm kayumanis
  • 1 cm lengkuas, memarkan
  • 1 bgt serai, memarkan
  • 3 lembar daun jeruk
  • 1 sdm air asam jawa
  • 1/4 butir kelapa setengah tua, parut panjang
  • 4 sdm minyak goreng, untuk menumis
  • Bumbu halus
  • 7 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 2 buah cabai merah, buang bijinya
  • 2 buah cabai rawit merah
  • 2 butir kemiri
  • 1 cm jahe
  • 1 cm kunyit, bakar
  • 3 butir kapulaga arab
  • 1 sdt ketumbar
  • 1/2 sdt jintan
  • 1/4 sdt pala

cara membuat

1. Sangrai kelapa hingga kering. Angkat;

2. Haluskan kelapa untuk koya;

3. Cuci bersih daging kambing, potong-potong;

4. Rebus daging kambing bersama air hingga daging empuk;

5. Tiriskan kacang hijau, rebus hingga kacang hijau lunak;

6. Masukkan cengkih, kayu manis, lengkuas, serai, dan daun jeruk ke dalam air rebusan daging;

7. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus hingga harum;

8. Masukkan bumbu ke dalam daging, aduk rata;

9. Masak dengan api kecil hingga matang dan bumbu meresap;

10. Sesaat sebelum diangkat masukkan kacang hijau, air asam, dan koya, didihkan sebentar. Angkat;

11. Sajikan gulai kambing kacang hijau dengan pelengkapnya.