Kwetiau Goreng Bisa Jadi Menu Bekal Anda Hari Ini

Kwetiau Goreng Bisa Jadi Menu Bekal Anda Hari Ini
SEBELUM beraktivitas, ada baiknya kita mengonsumsi sarapan sebagai sumber energi. Tidak perlu repot-repot membuat menu makanan yang rumit. Sajian kwetiau goreng bisa menjadi alternatif terbaik. Yukk simak resep lengkapnya. Selamat Mencoba
Category: Main Dishes
Country: Indonesia

Ingredients

  • 1 bungkus kwetiau basah, seduh air panas, tiriskan
  • 2 butir telur
  • 150 gr daging ayam tanpa tulang, potong dadu
  • 6 buah bakso, iris melintang
  • 150 gr caisim, potong 3cm
  • 100 ml air
  • 3 sdm minyak, untuk menumis
  • Bumbu
  • 4 siung bawang putih, cincang halus
  • 1 buah bawang bombay, iris tipis
  • sdt merica bubuk
  • 1 sdm minyak wijen
  • 1 sdm kecap asin
  • 3 sdm kecap manis
  • 1 sdt kaldu bubuk

cara membuat

1. Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum;

2. Masukkan telur, aduk-aduk. Tambahkan daging ayam dan bakso. Tumis hingga semua bahan matang;

3. Masukkan bumbu-bumbu dan air, biarkan hingga mendidih;

4. Masukkan kwetiau dan caisim. Masak hingga bumbu meresap. Angkat, sajikan.