Red Velvet Cupcakes dengan Cream Cheese Frosting

Red Velvet Cupcakes dengan Cream Cheese Frosting
Valentine’s Day, hari nan bertabur cinta ini, tak lengkap rasanya tanpa mempersembahkan sesuatu pada dia yang kita cintai atau sayangi. Namun, bila tak ada seorangpun yang Anda anggap layak menerima ungkapan kasih sayang Anda, mengapa Anda tak menghadiahi diri sendiri? Manjakan diri Anda juga mereka yang Anda sayangi dengan sebuah cupcakes lezat yang kini sedang trendi. Red velvet cupcakes, selain rasanya yang lezat, lembut dan legit manis, bentuknya pun indah bak menebar citarasa penuh cinta. Hiasan taburan hiasan hati di atasnya, menjadikan red velvet cupcakes lebih istimewa lagi sebagai ungkapan cinta Anda. Red velvet cupcakes bisa Anda beli di gerai-gerai yang menjual cupcakes atau di kedai kopi yang menyediakan aneka cupcakes.Tapi, membuatnya sendiri ternyata cukup mudah. Selain bahannya mudah diperoleh (apalagi bila Anda membeli di toko khusus bahan-bahan kue), cara membuatnya juga tak rumit. Nah, cobalah membuat resep berikut, tantang kreativits Anda dan ungkapkan cinta dalam sejuta rasa:
Kategori: Pie & Cake
Negara: Indonesia
Porsi: 1

Bahan-Bahan

  • 60 Gram mentega
  • 150 Gram gula pasir halus
  • 1 Butir telur ayam
  • 1 Sdm (sendok makan) pewarna merah
  • 1/2 Sdt (sendok teh) cuka masak
  • 1/2 Sdt (sendok teh) soda kue
  • 1/2 Sdt (sendok teh) vanili bubuk
  • 120 ml susu cair
  • 125 Gram tepung terigu
  • 1/4 Sdt (sendok teh) garam
  • 10 Gram coklat bubuk
  • 120 Gram keju Krim (cream cheese)
  • 30 Gram gula halus
  • 80 ml whipping cream

Cara membuat :

1. Panaskan oven 180o C, atur kertas cupcakes dalam cetakan mufin.
2. Kocok mentega dan gula hingga lembut.
3. Masukkan telur dan vanili, kocok rata.
4. Campur susu dan pewarna merah.
5.Tuangkan ke dalam adonan bergantian dengan tepung terigu sambil aduk hingga rata.
6. Campur cuka dan soda, masukkan segera ke dalam adonan. Aduk rata.
7. Ayak tepung , bubuk cokelat, baking powder dan soda kue, kocok terus hingga lembut.
8. Masukkan adonan ke dalam cetakan yang sudah dilapisi kertas cupcakes, hingga 2/3 bagiannya. Panggang dalam oven selama 20 menit atau sampai bagian tengah membal kembali saat ditekan. Dinginkan pada rak kawat.

Cara membuat frosting dan penyelesaian :

1. Kocok keju krim dalam mangkuk dengan menggunakan mikser, hingga lembut.
2. Lalu masukkan gula halus, sambil terus dikocok.
3. Kurangi kecepatan mikser, dan tambahkan whipping cream hingga tercampur rata.
4. Masukkan frosting ke dalam kantung spuit yang sudah digunting ujungnya, untuk disemprotkan di atas cupcakes yang sudah dingin, membentuk kuncung besar.
5. Hiasi atasnya dengan hiasan taburan cupcakes berbentuk hati.
6. Siap dihidangkan.
Dikirim oleh: https://www.esensi.co.id