Pepes Kembung Banjar

Pepes Kembung Banjar
Alih-alih jajan sembarangan, kenapa tidak masak sendiri saja di rumah.
Kategori: Main Dishes

Bahan-Bahan

  • 3 ekor ikan kembung banjar, cuci bersih lalu sayat-sayat bagian badannya
  • 3 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk
  • 3 buah tomat merah potong
  • 6 buah belimbing wuluh belah dua
  • 1 buah jeruk nipis ambil airnya
  • 12 buah cabai rawit merah, biarkan utuh
  • Daun pisang, sebagai membungkus
  • Garam dan gula secukupnya

Bumbu Halus:

5 butir kemiri, disangrai;

1 ruas kunyit;

1 ruas jahe;

12 buah cabai merah keriting;

7 butir bawang merah;

3 butir bawang putih;

2 batang serai, ambil bagian putihnya saja;

Cara Memasak:

1. Kucuri semua potongan ikan dengan jeruk nipis;

2. Aduk rata bumbu halus, kasih garam dan gula lalu koreksi rasa sampai terasa pas sesuai selera:

3. Balurin ikan dengan bumbu halus, diamkan sekitar 10 menit agar bumbunya meresap:

4. Panaskan dandang untuk mengukus;

5. Menunggu panci dandang panas, ambil daun pisang yang sudah dilayukan di atas kompor, lapis dua agar tidak bocor;

6. Taruh daun salam, daun jeruk baru setelah itu letakkan ikan kembung di atasnya lumuri dengan bumbu secukupnya;

7. Taburi dengan cabai rawit, irisan tomat dan belimbing wuluh;

8. Bungkus dan sematkan ujung-ujung daun dengan tusuk gigi;

9. Kukus selama kurang lebih hingga 25-30 menit;

10. Agar lebih mantap, boleh lanjut dipanggang sebentar di atas teflon;

11. Panggang hingga harum, ikan kembung pepes Banjar siap disajikan.