Resep Spesial Puding Cokelat Nikmat Ala Rumahan

Resep Spesial Puding Cokelat Nikmat Ala Rumahan
Dear, pernah nggak sih kamu membuat puding sendiri di rumah? Emm, kira-kira seperti apa ya rasanya? Puding adalah jenis makanan manis dan baik untuk pencernaan. Jika biasanya para ibu membelikan puding untuk anak-anaknya, kini hal tersebut tidak perlu dilakukan lagi. Karena apa, karena para ibu dapat membuat pudding sendiri di rumah. Rasa puding memang banyak sekali mulai dari rasa cokelat, rasa buah dan lain-lain. Namun dari semua rasa itu, rasa cokelat adalah kegemaran anak-anak dan bisa menjadi alternatif pilihan para ibu jika ingin membuat puding yang lezat dan nikmat. Bahan-bahan yang digunakan dalam resep puding cokelat antara lain adalah puding instan, cokelat bubuk, gula pasir, vanili, air dan buah. Tentunya beberapa bahan tersebut sangat mudah didapatkan. Kabar baiknya, sekarang ini sudah ada puding instan rasa cokelat yang ada di pasaran. Cukup menambahkan gula saja, puding cokelat sudah bisa dihidangkan. Dan inilah cara membuat resep puding cokelat adalah sebagai berikut :
Kategori: Desserts

Bahan-Bahan

Cara Membuat :

1. Rebus air, tunggu hingga mendidih. Masukkan gula pasir aduk hingga merata.

2. Masukkan puding instan dalam air rebusan yang dicampur gula. Aduk hingga merata dan tercampur secara sempurna.

3. Jika puding belum rasa cokelat, maka bisa ditambahkan cokelat bubuk. Aduklah hingga merata dan tunggu hingga mendidih serta tercampur rata. Jangan lupa campurkan vanili agar lebih harum.

4. Tuangkan dalam cetakan sesuai dengan yang kamu inginkan. Tunggu hingga dingin, puding cokelat siap dihidangkan.