Sindir FTV 'Dzolim'. Deddy Corbuzier: "Gue Kalau Jadi Pemainnya, Malu 7 Turunan!"

slidegossip
 slidegossip - Sun, 14 Oct 2018 04:06
 Viewed: 347
Sindir FTV 'Dzolim'. Deddy Corbuzier: "Gue Kalau Jadi Pemainnya, Malu 7 Turunan!"
slidegossip.com - Deddy Corbuzier sering jadi sorotan publik lantaran dirinya kerap menanggapi isu-isu sosial yang sedang ramai diperbincangkan masyarakat. Seperti baru-baru ini, lewat akun Instagramnya @mastercorbuzier (11/10/2018), Deddy Corbuzier memberikan sindiran pedasnya buat FTV berjudul 'Dzolim' yang tayang di MNC TV.

Deddy Corbuzier (foto: pojoksatu.id)

Seperti diketahui, belakangan ini tayangan acara televisi semakin banyak yang menyajikan sinetron atau FTV yang mengangkat cerita tentang azab kepada orang-orang yang berbuat dosa. Dalam sindiran pedasnya, Deddy Corbuzier menuliskan bahwa ia bukanlah orang yang takut dengan karma. Karena menurut ayah satu anak itu, karma yang sesungguhnya adalah mampu mencapai kesuksesan bagi mereka yang sering jadi bahan tertawaan orang.

"Gw ga percaya pada Karma.. Apalagi.. Karma2 yang berjudul 'JENAZAH MANDOR KEJAM MATI TERKUBUR COR CORAN DAN TERTIMPA METEOR' Itu pasti Malaikat pencabut nyawa nya Iseng banget ga ada kerjaan.. I Believe in why we can do to show people who laugh at us and we do our best to show that they are wrong (Saya Percaya mengapa kita bisa menunjukkan ke orang-orang yang menertawakan kita dan kita lakukan yang terbaik untuk menunjukkan bahwa mereka salah)...," tulis Deddy Corbuzier di akun Instagramnya.

Bahkan dengan sadisnya, Deddy Corbuzier mengatakan jika ia menjadi pemain sinetron atau FTV yang bertema karma atau azab, dirinya akan merasa malu tujuh turunan. "Karena mencapai Sukses kita, adalah Karma yang kejam untuk mereka yang menertawakan Kalian pada awalnya... Agree? #oldbutnotobsolete Intinya.. Gw kalo jadi pemain film judul gitu... Malunya 7 turunan," lanjut Deddy Corbuzier.

Postingan Deddy Corbuzier tersebut sontak saja langsung menarik perhatian netizen yang akhirnya melontarkan berbagai komentarnya. "Bener banget om. Perasaan dulu2 biasa aja judulnya, makin viral makin aneh jdulnya. Malah terkesan memainkan azab," ujar seorang netizen. "Bener om. Dalam Islam pun ga ada karma. Yang ada kiffarah, sekecil apapun perbuatan kita akan ada balasannya," ujar netizen yang lain. "Setuju sama lu master @mastercorbuzier karena gw percaya adzab itu adanya di akhirat..." ujar netizen lainnya.
Source: slidegossip