Padma Hotels Buka Resort Mewah dengan Pemandangan Spektakuler di Ubud, Bali

Thu, 14 Apr 2016 10:00
3491
Padma Hotels Buka Resort Mewah dengan Pemandangan Spektakuler di Ubud, Bali

Bisnis perhotelan di Bali kembali diramaikan dengan hadirnya sebuah resort baru yang ditangani langsung oleh Padma Hotels. Kali ini, Padma Hotels membidik area Utara Bali tepatnya di Desa Puhu, Payangan, Ubud yang menawarkan sebuah resort mewah Padma Resort Ubud seluas 11 hektar yang memadukan gaya tradisional dan modernitas dalam arsitekturnya.

Untuk mencapai Padma resort Ubud, para tamu yang datang dari area perkotaan Bali seperti Denpasar, Kuta, Seminyak, ataupun Legian memerlukan perjalanan waktu sekitar 2 jam dengan mobil untuk sampai ke sini. Lama perjalanan tersebut pun akan akhirnya terbayar dengan suasana Padma Resort Ubud yang masih mengedepankan atmosfer natural dikelilingi oleh hutan bambu dan pemandangan perbukitan beserta aliran sungai yang mengalir di bawahnya.

Dengan mencakup fasilitas dan pelayanan bertaraf bintang lima, Padma Resort Ubud mempunyai 149 kamar termasuk kamar suite yang didesain hangat dan penuh detail yang kaya akan aksen kayu. Tiap kamar mempunyai balkon dengan pemandangan hijau mengarah ke lembah dan sungai yang menyegarkan jiwa dan raga serta kamar mandi yang luas dengan segala amenities plus bathtub. Area kamar tidur sengaja diatur secara seksama untuk kenyamanan akomodasi para tamu yang datang bersama keluarga, teman, atau pasangan yang sedang berbulan madu.

Keunggulan yang menjadi daya tarik dari Padma Resort Ubud sendiri adalah fasilitas kolam renang. Diberi nama infinity pool, kolam renang ini memiliki panjang 89 meter dan lebar 7 meter dengan pemandangan spektakuler menghadap langsung 180 derajat ke lembah. Tak hanya itu, terdapat pula kolam renang khusus anak dan kolam renang dengan air terjun yang dapat menjadi sarana bermain yang menyenangkan.

Mengingat suhu di daerah Ubud berbeda dengan daerah Bali lainnya yang cenderung sejuk, air kolam renang mempunyai sistem pengaturan suhu untuk kenyamanan para tamu yang berenang. Air kolam akan diatur agak dingin pada saat siang hari, dan akan disetel hangat pada waktu pagi, sore, dan malam hari. Efek kehangatan air di dalam kolam renang pada malam hari akan menimbulkan uap air yang akan semakin menimbulkan suasana yang menyenangkan. The Pool Café & Bar yang bergaya Mediteranian menyediakan pilihan minuman segar serta variasi menu light bites yang bisa Anda pilih untuk dinikmati di pinggir kolam renang.

Selain kolam renang, Padma Resort Ubud juga dilengkapi dengan fasilitas fitness center, jacuzzi, dan spa yang bergaya seperti sebuah gua Hobitton. Untuk si buah hati bisa dimanjakan dengan fasilitas Kid’s Club yang menawarkan beragam aktivitas permainan, mainan, hingga fasilitas khusus untuk menonton film dan bermain video games. Tersedia pula jogging track privat sepanjang 3,4 kilometer yang dirancang menelusuri hutan bambu yang rindang dengan sungai cocok untuk aktivitas baik jogging di pagi hari maupun untuk sekadar jalan santai di kala sore.

Letaknya yang terpencil, tidak membuat Anda bosan jika sedang menginap di Padma Resort Ubud, karena di sini Anda akan menemukan beragam aktivitas yang dilakukan sesuai arahan para staff hotel untuk mengisi waktu luang Anda selain berenang dan spa. Kegiatan seperti sunrise yoga, sunset yoga, bersepeda, latihan tari Bali, bermain layangan, hingga belajar untuk membuat canang sari dan gebogan bisa Anda lakukan. Ada juga fasilitas regular shuttle bus yang dapat membawa Anda bolak-balik menuju Ubud Centre sesuai dengan jadwal yang dapat Anda sesuaikan.

Berbicara mengenai kuliner, Padma Resort Ubud menawarkan sebuah restoran yang memiliki panorama luar biasa yang bisa Anda nikmati selagi bersantap. Terletak di lantai 4, The Puhu Restaurant & Lounge tak hanya menyuguhkan deretan daftar menu khas nusantara, Asian, dan Western saja, tetapi pemandangan infinity pool yang berbaur dengan pemandangan hijau dari ketinggian tak bisa Anda dapatkan di tempat lainnya di Bali.

The Puhu Restaurant & Lounge menerima layanan untuk sarapan pagi, makan siang, dan makan malam dalam suasana indoor maupun al fresco yang menitikberatkan pada gaya tradisional yang terdepan. Di sisi lain restoran, terdapat sebuah lounge bergaya perpustakaan yang bisa Anda kunjungi di kala afternoon tea maupun sewaktu menikmati wine atau cocktail yang juga dibalut oleh pemandangan spektakuler Ubud dan jika Anda beruntung bila cuaca cerah akan tampak Gunung Agung menghiasi kaca jendela Anda.

Padma Resort Ubud juga tak hanya didesain untuk keperluan liburan saja karena ruang pertemuan dan ballroom pun tersedia untuk keperluan bisnis seperti acara kantor, gathering, bahkan untuk acara resepsi pernikahan dengan latar belakang pemandangan yang fantastis.

Padma Hotels Buka Resort Mewah dengan Pemandangan Spektakuler di Ubud, Bali

Padma Hotels Buka Resort Mewah dengan Pemandangan Spektakuler di Ubud, Bali

Padma Hotels Buka Resort Mewah dengan Pemandangan Spektakuler di Ubud, Bali

Padma Hotels Buka Resort Mewah dengan Pemandangan Spektakuler di Ubud, Bali

Padma Hotels Buka Resort Mewah dengan Pemandangan Spektakuler di Ubud, Bali

Premier Room
The Puhu Restaurant & Lounge
The Pool Cafe & Bar
The Puhu Restaurant & Lounge
Jogging Track
Infinity Pool
Infinity Pool Aerial View

Last Update

Latest Review

Review of Wilda Watch

Posted by iin p.
on 15 Feb 2021
langganan saya dari dulu
sebagai pemilik akun love indonesia, saya mau mereview toko ini. wah toko ini sih legenda ...