Keotentikan Seafood Bumbu Nusantara di The Sultan Hotel & Residence Jakarta

Mon, 02 Mar 2015 10:00
1773
Keotentikan Seafood Bumbu Nusantara di The Sultan Hotel & Residence Jakarta

Rangkaian sajian serba laut berbalut bumbu khas nusantara yang memiliki keotentikan rasa hadir di Lagoon Café, The Sultan Hotel & Residence Jakarta sepanjang bulan Maret ini. Anda bisa menikmati sajian mulai dari ikan, udang, kerang, cumi-cumi hingga kepiting, semuanya tersedia dalam kondisi masih segar.

Dengan mengusung konsep ‘seafood market’, para tamu dipersilahkan untuk memilih sendiri cara pengolahannya; seperti digoreng, dibakar, dikukus atau direbus, dan juga saus atau sambal pendampingnya sebagai pelengkap seperti sambal dabu-dabu atau rica-rica khas Manado atau ada juga sambal kecap bagi Anda yang lebih menyukai rasa pedas manis atau sambal mangga yang terasa asam nan segar di lidah, saus mentega dan saus tiram yang gurih ataupun saus asam manis akan menambah selera makan Anda. Dan santapan Anda akan semakin sempurna dengan beragam pilihan tumisan seperti Tahu, Buncis, Tauge dan sayuran lainnya.

Semua produk laut sudah dimarinasi terlebih dahulu sebelum dipesan oleh para tamu. Bumbu marinasi diracik dengan sempurna, yang kuat akan rempah-rempah khas nusantara seperti kunyit dan ketumbar.

Mencicipi Ikan Bakar Dabu-Dabu tidak harus pergi ke Manado karena kini hadir di sini. Dengan berbagai pilihan ikan segar dilengkapi dengan sambal dabu-dabu yang terdiri dari potongan bawang, cabe rawit, tomat dan perasan jeruk lemon, pasti akan terasa pedas namun segar di lidah.

Bagi Anda pecinta udang, Udang Bakar Saus Padang juga wajib Anda coba. Manisnya udang dipadu dengan pedasnya saus Padang yang diramu dengan bahan-bahan seperti bawang, sambal, saus tiram, kaldu ikan dan potongan tomat, pasti akan membuat Anda ketagihan.

Tak ketinggalan ada juga Kepiting Sambal Mangga. Sambal terasa pas menemani sajian kepiting karena terbuat dari mangga muda, sambal bangkok, saus tiram, kaldu ikan dan potongan paprika tiga warna.

Aneka ragam sajian seafood nusantara ini dapat Anda nikmati dengan harga mulai dari Rp170.000++ per porsi hanya di Lagoon Cafe.

Setelah puas menikmati berbagai hidangan seafood yang menggiurkan, Anda akan dimanjakan dengan minuman cocktail maupun mocktail yang segar dan penuh sensasi. Rain Forest, minuman cocktail ini merupakan campuran sempurna dari bacardi rum, jus jeruk, sirup grenadine dan air soda yang sangat segar dan cocok sebagai minuman penghilang penat setelah seharian padat dengan pekerjaan. Cocktail tersebut dapat dinikmati dengan harga Rp105.000++ per gelas. Untuk minuman Mocktail, terdapat minuman istimewa yang memiliki cita rasa yang segar dan penuh sensasi Kemuning, kombinasi menyegarkan dari buah markisa segar, jus pepaya dan jus melon segar  yang dapat dinikmati dengan harga Rp65.000++ per gelas.

Tidak ketinggalan, pilihan minuman wine pun turut menjadi menu andalan di bulan Maret ini. Cicipi nikmatnya Luis Felipe Pupilla Cabernet Sauvignon dan Luis Felipe Pupilla Chardonnay dengan harga Rp550.000++ per botol dan Rp115.000++ per gelas sembari menikmati alunan musik di Lagoon Lounge bersama teman, kolega maupun orang yang Anda kasihi.

Keotentikan Seafood Bumbu Nusantara di The Sultan Hotel & Residence Jakarta

Keotentikan Seafood Bumbu Nusantara di The Sultan Hotel & Residence Jakarta

Keotentikan Seafood Bumbu Nusantara di The Sultan Hotel & Residence Jakarta

Keotentikan Seafood Bumbu Nusantara di The Sultan Hotel & Residence Jakarta

Keotentikan Seafood Bumbu Nusantara di The Sultan Hotel & Residence Jakarta

Ikan Bakar Dabu-Dabu
Udang Bakar Saus Padang
Kepiting Sambal Mangga
Taste of The Authentic Indonesian Seafood

Artikel Terbaru

Ulasan Terbaru

Ulasan dari Wilda Watch

Dikirim oleh iin p.
pada 15 Feb 2021
langganan saya dari dulu
sebagai pemilik akun love indonesia, saya mau mereview toko ini. wah toko ini sih legenda ...