Momen Kehangatan Jokowi dan Jan Ethes saat Makan Es Krim, Bikin Netizen Gagal Fokus!

Okezone
 Okezone - Sun, 16 Jun 2019 16:57
 Viewed: 568

PRESIDEN Joko Widodo menghadiri pembukaan Pesta Kesenian Bali 2019 yang telah berlangsung pada Sabtu 15 Juni 2019. Pada kesempatan kali ini, Jokowi tidak datang sendirian. Ia ditemani sang istri tercinta Iriana Jokowi dan cucu pertamanya Jan Ethes.

Sekadar informasi pesta kesenian ini dibuka dengan tari-tarian yang diiringi tetabuhan gamelan, lalu pawai yang diikuti beragam kesenian yang diikuti beragam kesenian dari sembilkan kabupaten dan kota di Bali. Selain itu ada juga kesenian dari Kota Kunming, Papua, serta Sumenep dari Jawa Timur. Di sela kunjungannya, Jokowi sempat mengajak Jan Ethes untuk menikmati suasana Pulau Dewata Bali.

Ia menemani sang cucu bermain bola di Pantai Sanur, hingga mentraktir kudapan favorit Ethes di salah satu pusat perbelanjaan.

Pantauan Okezone dari foto yang diungah oleh akun @MurtadhaOne, Jumat 14 Juni 2019, orang nomor satu di Indonesia rupanya memenuhi ajakan sang cucu untuk membeli es krim. Pada salah sato foto tersebut, Jokowi tampak sabar menunggu Ethes yang sedang serius memilih varian es krim di depan display toko.

Menurut pengakuan sang pengunggah foto, olahan es krim yang mereka beli itu langsung dibayar Jokowi dari dompetnya sendiri. Selesai membayar, keduanya langsung mencari meja untuk menikmati makanan bercita rasa manis tersebut.

Netizen lagi-lagi dibikin gagal fokus saat melihat momen kehangatan Jokowi ketika menyuapi Ethes dengan ekspresi wajah penuh kasih sayang. Sementara itu, Ethes yang tampil menggemaskan mengenakan long sleeve dan celana hitam, terlihat sabar menantikan setiap suapan es krim yang diberikan oleh sang kakek.

Momen kehangantan mereka pun mendadak viral di media sosial. Bahkan, hingga berita ini dituliskan, foto yang diunggah oleh @MurtadhaOne telah di-retweet lebih dari 4.7 ribu kali dan dibanjiri ratusan komentar.

"Adem lihatnya, sehat selalu buat Pakde sekeluarga," tulis akun @nhakulosadewa

"Fix ini mah Ethes popularitasnya ngalahin Presiden Indonesia sama artis Kpop hahaha," tulis akun @sri_sundari26

"Jabatan Presiden dikesampingkan dulu, yang paling penting cucu diberi hiburan," tullis akun @IWANGENDUUT

Ada juga netizen yang gagal fokus melihat penampilan para paspampres yang sedang bertugas.

"Gagal fokus sama paspampres baju abu-abu," tulis akun @rusydinat

"Kelar gemes sama Jan Ethes, eh gemes ke paspampresnya," tulis akun @_byamw

"Hmm.. ku melihat paspampres yang menawa, uwu," tulis akun @miftachulilmia2, mengomentari foto Jokowi.

Source: Okezone