Heboh Pembobolan Rekening, LPS Pastikan Nabung di Bank Tetap Aman

Okezone
 Okezone - Tue, 24 Nov 2020 05:35
 Dilihat: 242
Heboh Pembobolan Rekening, LPS Pastikan Nabung di Bank Tetap Aman

JAKARTA - Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) memastikan menabung di perbankan masih aman. Hal ini seiringi banyaknya kasus pembobolan rekening yang terjadi. Ketua LPS Purbaya Yudhi Sadewa mengatakan berkomitmen menjamin dan menjaga simpanan perbankan.

"Kita berkomitmen menjaga nasabah masyarakat agar tenang. Karena sudah banyak bank umum dan daerah itu sudah dijamin LPS," ujar Purbaya Yudhi dalam video virtual, Senin (24/11/2020).

Baca Juga: Kalap Waktu Harbolnas, Begini Siasat Keuangan Supaya Cukup Sampai Gajian Nanti

Kata dia, jumlah rekening dijamin sudah 99,91%. Artinya, nasabah yang memiliki dana atau tabungan bakal dijamin dan menjaga dananya tetap aman.

"Kami di sini pada LPS, menjamin nasabah diperbankan dijamin LPS. Jadi tidak perlu khawatir menabung di bank," katanya.

Dia menambahkan perbaikan ekonomi juga ditopang oleh perbaikan likuiditas dan penyaluran kredit.

"Perbaikan yang ada di ekonomi sekarang, ini asalnya dari mana, selain pengendalian virus, ini ada perbaikan likuiditas di sistem perbankan dan penyaluran kredit," tandasnya.

Sumber: Okezone